Memahami Tipe-Tipe Array Pada Java

by Unknown  |  in Pemrograman at  Senin, April 20, 2015

Kembali lagi pada halaman compigaul.com tentang bahasa java, pada postingan kali ini saya akan membahas secara rinci tentang tipe-tipe array pada pemrograman java. Postingan kali ini juga merupakan lanjutan dari postingan sebelumnya yg membahas pemahaman dasar tentang array (BACA DISINI), untuk itu disini saya akan menjelaskan lagi tentang tipe-tipe dari array itu sendiri.

Baiklah langsung saja.. Seperti yg kita ketahui bahwa array memiliki arti sebuah wadah atau tempat dari kumpulan data berbeda yg memiliki jenis yg sama. Array memiliki 2 jenis, yaitu array 1 dimensi, dan array  multidimensi, kemudian apa yg dimaksud dengan array 1 dimensi, dan array multidimensi tersebut, untuk lebih jelasnya silahkan baca rincian berikut ini.

-. Array 1 Dimensi
Array tipe 1 dimensi adalah array yg hanya memiliki 1 nilai pada setiap barisnya. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar diatas menunjukan tipe array 1 dimensi, dimana untuk memanggil nilainya kita cukup mengetikan nama array kemudian diikuti dengan nomor indeks nya, contoh dari gambar diatas :
System.out.print(a[3]); ---> maka outputnya adalah 4.

-. Array Multidimensi

Array dengan tipe multidimensi adalah array yg memiliki nilai [baris] dan [kolom], tidak seperti array 1 dimensi yg hanya memiliki nilai [baris]. Contoh pendeklarasian array multidimesi adalah sebagai berikut.

String a[3][2] = {"2","5"},
          {"4","3"},
          {"1","9"};


Contoh diatas adalah array multidimesi dengan 3baris dan 2kolom, sehingga untuk memanggil nilainya kita harus mengetikan nama array yg diikuti dengan [indeks baris] dan [indeks kolom], contoh nya :
System.out.print (a[0][0]); ---> maka outputnya adalah 2.
System.out.print (a[0][1]); ---> maka outputnya adalah 5.
System.out.print (a[1][0]); ---> maka outputnya adalah 4.
System.out.print (a[1][1]); ---> maka outputnya adalah 3.
System.out.print (a[2][0]); ---> maka outputnya adalah 1.
System.out.print (a[2][1]); ---> maka outputnya adalah 9.

*Penting untuk diingat bahwa indeks dalam array dimulai dari angka NOL bukan SATU.

G+

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di compi gaul
feedcount

0 komentar:

Proudly Powered by Blogger.